itulah gambaran dari kehidupan didunia ini, umur yang diberikan kalao dihitung hitung 10,20,30,40,50,60,70,80 tahun dan seterusnya itu lama, bayangkan apakah anda mampu menunggu selama itu? namun jika dijalani tanpa terasa akan segera berlalu, ya itulah ajal yang selalu menanti dibelakang kehidupan kita, saat kita sudah meninggalkan dunia ini mungkin kita baru terasa berapa sebentarnya hidup diunia dan ingin segera kembali lagi untuk mengulangi dan memperbaiki diri.
setiap jiwa yang bernyawa pasti akan merasakan sakarotul maut, dan kematian itu sifatnya pasti, setiap sesuatu yang pasti datang hakekatnya adalah dekat, apalagi kematian tidak ada yang tau kapan datang dan menghampiri, tau tau dia menjemput dan langsung merenggut nyawa kita dari badan.
beruntunglah bagi orang yang diberi khusnul khotimah dalam kematiannya, karena ia ada jaminan syurga kelak diakhirat, dan sungguh sangat sangat merugi bagi orang yang akhir hayatnya suul khotimah karena yang ia rasakan adalah sebuah siksaan yang menakutkan wal iadzubillah.
khusnul khotimah dan suul khotimah itu tergantung bagaimana diri kita memeneg hidup, itu tergantung kita, karena alloh telah memberi kebebasan dalam beramal, dan juga kita telah diberi akal fikiran yang bisa dijadikan sebagai alat pertimbangan, mau jalan yang mana? dan alloh juga telah mengutus para nabi dan pewaris pewarisnya sertA kitab suci dan hadita nabi, jalan kebwnaran telah nampak dan jalan keburukan juga telah terlihat jelas, terserah anda.
allohumma inna nas aluka khusnal khotimah wana’udzubika min suil khotimah…amien