Berpuasa tapi tidak sholat

    Author: Unknown Genre: »
    Rating

     
    Pertanyaan:
    Banyak orang menjalankan puasa Ramadhan tetapi shalatnya tidak dilaksanakan. Apakah puasa orang semacam ini tetap sah? Bagaimana memandang kasus ini? Harap diterangkan.
    Fulan, di Bumi Allah


    Jawaban:
    Puasa adalah ibadah tersendiri. Dia tidak terkait dengan shalat. Dengan demikian, puasa orang yang tidak shalat tetap dihukumi sah dan insyaallah mendapatkan pahala selama amaliah puasanya ikhlas karena Allah subhanahu wata’ala. Boleh jadi hal ini karena bulan Ramadhan memiliki daya tarik (magnitude) tersendiri bagi kebanyakan orang untuk turut serta menyemarakkannya. Amal baik yang dipersembahkan untuk Allah subhanahu wata’ala sekecil apapun niscaya ada nilainya dan tidak akan disia-siakan. Di dalam Al Qur’an disebutkan:
    فَمَن يَعِمَلْ مَثْقَالَ ذَرَّةٍخَيْرًايَرَهُ، وَمَنْ يَعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ شَرًّا يَرَهُ
    "Barangsiapa mengerjakan kebaikan seberat dzarrah pun niscaya dia kan melihat balasan-nya. Dan barangsiapa mengerjakan kejahatan seberat dzarrah pun niscaya dia kan melihat balasannya pula". (Q.S. Az Zalzalah: 7-8)

    Hanya saja orang yang melaksanakan puasa dituntut hendaknya meningkatkan kapasitas diri dalam menyempurnakan rukun Islam dengan melaksanakan ibadah shalat. Karena tidak kalah dengan puasa, shalat adalah ibadah yang memiliki posisi penting dalam jajaran rukun Islam. Shalat adalah tiang agama. Meninggalkannya adalah kefasikan (perbuatan dosa). Sementara sebagian ulama menyebut meninggalkannya adalah suatu kekafiran. (Shiyamak, Abdul Alim Abdurrahman Assa’di, hal 41& Fiqh Ash Shiyam, Al Qardhawi, hal 143).

    Leave a Reply

    Shoutul Haromain FM


    Streaming Islam Android App on Google Playstore

    follow me

    VISITOR

    free counters